Dari dulu hingga kini, stroke termasuk salah satu penyakit yang banyak orang takuti. Stroke merupakan keadaan darurat medis karena sel otak dapat mati hanya dalam hitungan menit. Matinya sel otak menyebabkan bagian tubuh yang dikendalikan oleh area otak yang rusak tidak dapat berfungsi dengan baik. Penanganan yang cepat dapat meminimalkan tingkat kerusakan pada otak dan kemungkinan munculnya komplikasi. Nah hari ini saya akan menjelaskan penyebab stroke dan cara mencegahnya.
Jadi apasih penyebab stroke dan bagaimana cara mencegahnya? penyebab nya ada banyak yaitu:
1. Tekanan darah tinggi
Penyebab paling umum terjadinya stroke adalah tingginya tekanan darah, atau dalam dunia medis disebut hipertensi. Sebaiknya kamu waspada akan ancaman stroke jika memiliki tekanan darah lebih dari 140/90.
2. Obesitas
Jika obesitas bisa sebabkan stroke, jawabannya tentu iya. Hal ini terbukti dengan pernyataan yang tertuang dalam Obesity and Stroke Fact Sheet dari Obesity Action Coalition, yang menjelaskan bahwa peluang untuk terkena stroke dapat meningkat pada orang yang kelebihan berat badan, tak peduli pria ataupun wanita. Selain itu, obesitas juga menjadi faktor risiko untuk hipertensi, yang jika tidak ditangani dengan baik dapat menyebabkan stroke.
3. Usia
Meski bukan faktor penentu utama (karena siapapun bisa mengalami stroke), usia nyatanya dapat meningkatkan risiko. Secara umum, peluang seseorang untuk terserang stroke akan meningkat seiring bertambahnya usia, terutama setelah berusia lebih dari 55 tahun.
Setelah mengetahui penyebabnya, bagaimana cara mencegahnya? simak cara berikut
1. Konsumsi makanan sehat
Hindari makanan yang mengandung lemak tinggi, terlebih lagi lemak jenuh, serta kurangi asupan garam. Sebagai gantinya, perbanyak makan makanan yang mengandung banyak serat, seperti buah-buahan dan sayuran serta makanan rendah garam yang terbukti dapat mencegah stroke.
BACA JUGA: APA ITU DEFISIT KALORI?
2. Rajin berolahraga dan hindari stress
Selalu berpikir positif adalah salah satu cara menghindari stres di tengah kehidupan yang semakin keras. Apabila terus biarkan, stres atau pikiran berat terbukti bisa memicu terjadinya serangan otak atau stroke. Selain berpikir positif, berolahraga juga bisa bermanfaat untuk mencegah stres hingga stroke
3. Berhenti merokok
Memang perlu motiviasi yang kuat untuk berhenti merokok. Ketergantungan pada rokok saat ini dapat diatasi dengan obat-obatan yang sifatnya sebagai terapi pengganti atau menghilagkan ketergantungan. Berhenti merokok jelas penting karena bisa memicu sejumlah penyakit termasuk stroke fatal.
0 Comments